RSUD MAJENANG LUNCURKAN BANGPRIMA: INOVASI BARU DALAM PELAYANAN RUJUKAN IGD
Oleh | : Aji Alias Humas & MM RSUD Majenang |
Dipublish pada | : Senin, 30 September 2024 | 01:35 WIB |
Redaktur | : Pingky M |
Estimasi waktu baca | : 2 min read |
Total pengunjung | : 93x dilihat |
Kamis, 27 September 2024, RSUD Majenang telah meluncurkan inovasi baru sebagai perubahan kualitas pelayanan kesehatan dalam bentuk BANGPRIMA (Pengembangan Pelayanan Rujukan Pasien IGD RSUD Majenang). Platform ini merupakan pengembangan dari aplikasi SIMPONITARI untuk mengoptimalkan pelayanan rujukan pasien IGD RSUD Majenang.
RSUD Majenang merupakan salah satu rumah sakit umum yang menjadi pusat rujukan bagi faskes tingkat pertama di wilayah barat Kabupaten Cilacap. Pelayanan rumah sakit khususnya pelayanan rujukan pasien IGD menjadi pintu masuk utama yang menjadi kesan pertama bagi pasien ketika membutuhkan layanan kesehatan di RSUD Majenang. Melalui BANGPRIMA, pelayanan rujukan dalam memberikan respon kepada perujuk (Faskes 1) akan menjadi lebih cepat dan akurat karena terdapat platform khusus dalam proses pelayanan rujukan pasien gawat darurat.
Kegiatan Launching BANGPRIMA dilaksanakan di Aula RSUD Majenang dengan dihadiri oleh dr. Reza Prima Muharama, M.M. selaku Direktur RSUD Majenang, Mulyadi, S.Kep., Ns., M.M. sebagai inovator dalam pencetusan dan pengembangan inovasi BANG PRIMA serta para Dokter, Kepala Ruang dan Kepala Instalasi RSUD Majenang. Rencana pengimplementasian aksi perubahan melalui aplikasi BANGPRIMA didukung oleh seluruh Civitas RSUD Majenang melalui pernyataan dukungan yang disampaikan oleh perwakilan manajemen serta kepala ruang dan instalasi.
Melalui pengimplementasian Aplikasi BANGPRIMA diharapkan dapat mempercepat dan mempermudah proses rujukan pasien IGD RSUD Majenang. Dengan demikian kepuasan pasien dan kepercayaan masyarakat terhadap RSUD Majenang dapat meningkat sehingga standar pelayanan kesehatan dapat tercapai dengan sistem yang efisien dan akurat.